Senin, 31 Mei 2010

Bantuan Fasilitas Pembelajaran

PENDAHULUAN

Puji syukur kehadirat Tuhan YME, bahwa senantiasa kita semua selalu dilimpahkan kenikmatan serta kemudahan dalam menjalankan tugas-tugas keseharian. Sekolah Pelita Kudus merupakan sekolah kecil diantara sekolah-sekolah yang berada disekitar Jalan Indraloka Raya kelurahan Wijayakusuma, namun kami civitas sekolah tidak menjadi minder terhadap persaingan yang terjadi, tugas kami memberikan pelayanan yang terbaik yang mampu kami dalam penyelenggaraan pendidikan dasar dan menengah.

Maka kami tidak akan pernah menolak apapun bantuan yang diberikan kepada kami dalam kaitannya pengelolaan pendidikan. Terus terang bahwa segala fasilitas yang kami miliki adalah sangat minimalis, dengan keterbatasan kemampuan Yayasan Kami serta pungutan uang SPP pada sekolah kami termasuk relatif paling kecil diantara sekolah-sekolah disekitar jalan Indraloka. Secara prinsip kami tidak kecil hati, banyak cara untuk bisa membangun sekolah ini menjadi lebih baik lagi.

LATAR BELAKANG

Minimnya peralatan media pembelajaran anak-anak peserta didik, membuat kami pengelola harus berpikir kreatif dalam memberikan pengajaran ilmu pengetahuan, namun pada akhirnya harus diperlukan juga peralatan laboratorium dalam memperaktekan materi pelajaran yang berkaitan dengan IPA dan Komputer. Kami memiliki ruang praktek IPA yang sangat sedikit peralatan Laboratoriumnya begitu pula dengan Laboratorium Komputer.

TUJUAN UMUM

Agar terciptanya kompetensi pembelajaran yang lebih memadai yang ditunjang dari berbagai fasilitas media pembelajaran dan metode pembelajaran yang melibatkan semua pihak terkait yang membantu untuk mendukung kenyamanan dalam belajar bagi para peserta didik.

TUJUAN KHUSUS

Agar terpenuhi kebutuhan dalam kegiatan belajar mengajar dengan fasilitas yang memadai dan tidak ketinggalan modernitas serta membangun kreatifitas dengan kemampuan yang dimiliki oleh peserta didik.

HARAPAN

Kesempatan memperoleh pendidikan adalah hak setiap anak bangsa di Indonesia, maka dunia pendidikan mejadi pilar utama dalam membangun bangsa dan negara, dengan demikian segala kebutuhan yang menunjang dalam dunia pendidikan selayaknya harus dimiliki setiap institusi pendidikan, dengan memberikan pendidikan yang layak bagi peserta didik agar memiliki kompetensi ilmu pengetahuan yang lengkap dan hebat yang akan menjadi asset bagi bangsa Indonesia. Bagi kami Sekolah Pelita Kudus akan ikut andil mengambil bagian dari tujuan dan harapan pendidikan kita bersama.

DAMPAK

Dengan terpenuhi kebutuhan media pembelajaran Komputer maka peserta didik akan memperoleh pengetahuan yang lebih banyak dari sebelumnya serta kecakapan dalam menggunakan peralatan komputer juga termasuk dalam segi perawatannya.

PROSES PEMBELAJARAN dan KEGIATAN TIK

Sekolah Pelita Kudus memiliki 11 Unit Komputer yang aktif dan 6 unit yang sudah rusak, dengan unit yang seadanya itu kami harus memberikan kesempatan kepada peserta didik dengan total jumlah murid SD sampa SMA sekitar 320 orang, dibagi dalam 6 hari efektif kegiatan belajar mengajar. Untuk kelas yang berisi lebih dari 22 orang maka kami membuat 2 shift atau lebih, namum sangat tidak efektif karena jam pelajaran hanya 2 jam per minggu, dengan kemampuan komputer setiap unit Pentium II dan Pentium III, dengan sistem operasi Windows XP3 dengan rata-rata harddisk 6 GB sampai 40 GB dan memory (RAM) 64 Mb sampai dengan 256 Mb, itulah spesifikasi unit-unit komputer yang kami miliki sekarang.

PENUTUP

Kami sangat berharap bahwa Sekolah Pelita Kudus mendapat kesempatan untuk diberikan bantuan peralatan komputer yang memang sangat kami butuhkan dalam menunjang kegiatan belajar mengajar kami, karena Laboratorium ini pun dapat berfungsi membantu para guru dalam membuat soal-soal Ulangan Umum, yang memang rutin tiap tahun kami mengadakan pelatihan bagi guru-guru kami yang belum mengetahui menggunakan komputer, dan hasilnya saat ini sudah ada beberapa orang guru yang mampu menggunakan komputer bahkan sudah ada yang bisa mengajarkan TIK. Dan tidak lupa kami ucapkan banyak terimakasih atas segala perhatiannya.

Staf Pimpinan

Staf Pimpinan
Kepala Sekolah

Tenaga Guru

Tenaga Guru
Guru Bidang Studi

Laboratorium Komputer

Mendalami bidang Informasi Teknologi (IT) disekolah menjadi keharusan, disamping penggunaan alat komunikasi semakin canggih yang dimiliki para siswa-siswi, namun apakah mereka sudah mampu sepenuhnya menguasai fitur-fitur yang yang terdapat dalam peralatan mereka itu, jawabnya masih relatif dan sama halnya dengan komputer sedikit sekali siswa-siswi mengenal kegunaan maksimun dari alat komputer ini, terkadang komputer hanya untuk mengetik, bermain games dan fasilitas multimedia saja. Hal ini yang menjadi konsen kita untuk memaksimalkan penggunaan komputer yang apa adanya ini memiliki value yang luar biasa.

fasilitas

fasilitas
ruang-ruang

Unit Sekolah Dasar

Unit Sekolah Dasar
Guru-Guru SD